Apakah VPN Remote Freeddns Aman?

Saat ini, sedang marak terjadi penyerangan terhadap mikrotik yang dialamin oleh beberapa orang. Mikrotik biasa diserang dengan cara Bruteforce.

Apa itu Bruteforce?

Serangan bruteforce adalah upaya mendapatkan akses sebuah akun dengan menebak username dan password yang digunakan.

Brute force attack sebenarnya merupakan teknik lama dalam aksi cyber crime. Namun, masih banyak digunakan karena dianggap masih efektif.

 

Lantas, bagaimana cara mencegah agar tidak terkena serangan bruteforce?

Ketika menggunakan VPN Remote itu sama seperti kamu menggunakan IP Public
ketika seseorang tau IP Public ( dalam hal ini URL remote) kamu maka mereka dapat mencoba untuk mengakses device kamu.

Untuk itu kami rekomendasikan untuk mengamankan mikrotik kamu dengan cara :

1. Jangan Gunakan Username & Password default seperti admin-admin maupun password default dari ISP
2. Jangan Gunakan service port yang masih default, segera ganti Service Port kamu pada ip>>service, dan jangan lupa untuk disable yang tidak digunakan.
3. Update Router OS Kamu ke versi minimal long-term yg terbaru.
4. Hati-hati copas2 script yg beredar diluar sana.
5. Jika menggunakan jasa setting, cari yang terpercaya dan jgn lansung berikan akses ke rb anda. kasi akses via remote ke pc/laptop via Ultraviewer atau TeamViewer.

Kami berlepas diri jika mikrotik kamu terkena serangan, karena hal ini  tidak dapat kami hentikan, dan jika ada bruteforce dari IP Milik Freeddns, itu bukanlah dari pihak kami. Lalu darimana kah sumber serangan tersebut?

Setelah kami coba telusuri, Device mikrotik bisa dimasukan virus  melalui Fetch URL Script serta Scheduler yang telah dipasang oleh penyerang. Efek dari virus tersebut ialah menjalan bruteforce ke semua device yang terhubung dalam 1 segmen IP.

Apa upaya yang telah dilakukan Freeddns?

Jika kami mendapati laporan, kami langsung menelusuri sumber traffic penyerangan, dan langsung mensuspend vpn yang tersuspect melakukan penyerangan.

Demikian hal ini kami sampaikan, semoga kita senantiasa diberikan kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa

Was this article helpful to you? Yes 414 No 5

How can we help?